Jurusan Akuntansi Bekerja Sebagai Apa
Asisten controller.
Asisten controller atau asisten pengendali keuangan bertugas memberikan dukungan keuangan kepada manajemen. Tanggung jawabnya melibatkan pembuatan laporan keuangan klien, mendukung manajer keuangan dalam penyusunan anggaran dan memastikan semua kegiatan akuntansi berjalan sesuai dengan prosedur.
Pendapatan secara keseluruhan yang diterima oleh seorang asisten controller di Indonesia, umumnya mencapai rata-rata sebesar Rp12 juta setiap bulan.
Staf layanan pelanggan (customer service) keuangan
Menanggapi pertanyaan pelanggan terkait akun keuangan dan memberikan informasi yang diperlukan.
Karir di bidang akuntansi menjanjikan pemasukan yang menggiurkan, juga peningkatan karir yang terjamin. Sehingga tidak heran akuntansi menjadi salah satu jurusan populer.
JENIS PERUSAHAAN YANG MEMBUTUHKAN BANYAK JASA AKUNTANSI
Banyak akuntan yang bekerja secara independen, tetapi banyak juga yang bekerja dengan perusahaan-perusahaan berikut yang membutuhkan banyak tenaga kerja akuntansi:
Akuntansi, perpajakan, pembukuan & penggajian – 326,720 lowongan
Manajemen – 90,910 lowongan
Pemerintah – 79,680 lowongan
Layanan konsultasi manajemen, ilmiah & teknik – 27,590 lowongan
PROFESI YANG DAPAT DICOBA OLEH LULUSAN JURUSAN AKUNTANSI
Akuntan Publik dapat bekerja secara individual atau dengan perusahaan. Mereka menyiapkan dan menganalisa bebagai dokumen dan laporan keuangan. Profesi ini harus mengerti regulasi perpajakan dengan baik, dan terus mengikuti perkembangan terbaru dari regulasi perpajakan. Pemegang gelar S1 akuntansi dengan sedikit pengalaman kerja biasanya dibayar $54,000 per tahun. Tetapi bayaran akan meningkat setelah dua tahun kerja. Bagi lulusan yang telah memiliki pengalaman kerja yang mumpuni biasanya akan dibayar sekitar $61,690 per tahun atau lebih, tergantung beban kejra dan perusahaan.
Profesi ini mencatat data dan memperbaharui dokumen keuangan. Mereka tidak menganalisa data seperti akuntan, tetapi hanya menyediakan data. Profesi ini bisa bekerja di segala macam industri. Pekerjaan di bidang ini menggunakan komputer dan teknologi. Biasanya tidak diperlukan kualifikasi khusus untuk dapat diterima bekerja di profesi ini. Gaji rata-rata per tahun adalah $31,030. Jika bekerja lepas/freelance akan dibayar mulai dari $16 per jam tergantung beban kerja dan pengalaman.
Manajer Akuntansi menggunakan data-data keuangan untuk membuat keputusan keuangan yang menguntungkan perusahaan. Seorang manajer akuntansi merencanakan anggaran dan menjadi atasan dari para akuntan yang bekerja untuk suatu perusahaan. Profesi ini membutuhkan keahlian komunikasi yang kuat, dapat mengelola dan memimpin, serta menginterpretasikan data keuangan untuk menyusun solusi ataupun rekomendasi strategis bagi perusahaan. Seorang manajer akuntansi biasanya digaji antara $64,000 hingga $86,100 atau lebih per tahun. Jika memiliki akreditasi CMA, kemajuan karir bisa ditingkatkan lagi, biasanya bisa mencapai kenaikan gaji sekitar 24%.
Asisten akuntansi membantu pekerjaan seorang akuntan. Ini bisa menjadi kesempatan yang baik untuk mengawali karir di bidang akuntansi. Asisten akuntansi mengerjakan beragam tugas seperti pembukuan, mencatat laporan keuangan, buku besar dan tugas-tugas dasar lainnya. Jika bekerja per jam biasanya akan dibayar sekitar $12.00 hingga $17.00 per jam, dan akan dibayar lebih jika lembur. Bayaran per tahun yang diterima asisten akuntansi adalah sekitar $28,000 hingga $39,000 per tahun.
5. Certified Public Accountants (CPA)
Karir CPA adalah salah satu profesi dengan bayaran tertinggi di Amerika. Seorang CPA bertugas untuk melakukan audit hingga menganalisa keuangan, memberikan masukan untuk kebijakan keuangan, serta melaporkan konsekuensi pajak. Sebelum dapat menempati profesi ini, perlu terlebih dahulu lulus ujian sertifikasi CPA. Setelah memiliki kualifikasi tersebut, kamu akan dibayar mulai dari $73,800 hingga $90,500 per tahun. Ingin mendapat bayaran lebih? Tambahan gelar MBA bisa meningkatkan gajimu sekitar 18%.
Akuntan biaya menganalisa biaya dari suatu perusahaan dan memberi masukan dan solusi supaya biaya-biaya tersebut dapat dikurangi, dan dengan demikian keuntungan dapat dimaksimalkan. Gaji rata-rata profesi ini adalah $49,300 hingga $58,000 per tahun.
Account Officer menilai, mengevaluasi, dan mengusulkan nilai pinjaman atau piutang yang dapat diberikan oleh sebuah perusahaan atau instansi ke pihak luar. Pendapatan rata-rata adalah $37,805 hingga $49,260 per tahun.
Teknologi Informasi:
Mempelajari tentang peran teknologi informasi dalam akuntansi dan bagaimana menggunakan perangkat lunak akuntansi.
Pengertian jurusan akuntansi
Baca juga: Biaya Variabel Adalah: Pengertian, Rumus, dan Contoh Soal
Jurusan akuntansi merupakan jurusan paling populer di Indonesia, banyak mahasiswa tertarik pada jurusan ini karena melihat peluang kerja yang menjanjikan. Sebelum memutuskan untuk mengambil jurusan ini, penting untuk memahami apa itu akuntansi.
Akuntansi merangkum bidang ilmu yang memfokuskan pada pencatatan, pengukuran, pengklasifikasian, dan pelaporan transaksi keuangan. Jurusan akuntansi sendiri merupakan program studi yang mendalami ilmu akuntansi dari konsep dasar hingga tingkat lanjut.
Di dalam jurusan akuntansi, mahasiswa akan mengeksplorasi beragam materi, termasuk dasar-dasar akuntansi, teori akuntansi, analisis laporan keuangan, audit, pajak, hingga manajemen keuangan. Selain itu, keterampilan penggunaan perangkat lunak akuntansi, seperti Microsoft Excel dan SAP, juga akan diajarkan.
Gelar akademik yang diperoleh setelah menyelesaikan S-1 jurusan akuntansi adalah Sarjana Akuntansi (S.Ak.). Gelar ini menjadi syarat penting untuk menjadi seorang akuntan profesional.
Lulusan jurusan akuntansi memiliki berbagai peluang karier yang luas, termasuk menjadi broker saham, hingga menjadi dosen akuntansi. Bahkan, mereka yang memiliki jiwa wirausaha bisa membuka konsultan akuntansi.
Dalam aspek finansial, lulusan akuntansi memiliki peluang mendapatkan gaji yang signifikan, bergantung pada posisi dan pengalaman kerja. Rata-rata gaji untuk lulusan akuntansi di Indonesia berkisar antara 4 hingga 10 juta rupiah per bulan.
Secara keseluruhan, jurusan akuntansi menjanjikan prospek kerja yang cerah dan beragam. Namun, sebelum memilih jurusan ini, penting untuk memastikan adanya minat dan bakat di bidang akuntansi, serta memiliki kemampuan analitis, ketelitian, dan orientasi pada detail.
Akuntansi adalah salah satu bidang studi yang memiliki peran penting dalam kegiatan bisnis. Di era modern seperti saat ini, akuntansi menjadi salah satu jurusan yang cukup diminati karena peluang kerja yang luas dan prospek karir yang menjanjikan. Jurusan akuntansi mengajarkan konsep dan teknik untuk mengukur, menganalisis, dan melaporkan keuangan sebuah perusahaan atau organisasi. Dalam artikel ini, akan dibahas secara lebih detail tentang apa itu akuntansi, apa yang dipelajari di jurusan akuntansi, serta peluang karir di bidang akuntansi.
Akuntansi adalah proses pencatatan, pengukuran, dan pelaporan keuangan suatu entitas atau organisasi untuk tujuan pengambilan keputusan yang efektif dan efisien. Hal ini melibatkan pengumpulan dan analisis data keuangan dan informasi lainnya, termasuk transaksi bisnis, pembayaran, dan arus kas. Tujuan dari akuntansi adalah untuk memastikan bahwa keuangan perusahaan teratur, akurat, dan dapat dipercaya, sehingga manajemen dapat mengambil keputusan yang tepat untuk meningkatkan kinerja perusahaan. Akuntansi meliputi berbagai aspek, termasuk akuntansi manajemen, akuntansi keuangan, audit, dan perpajakan.
Bidang Keuangan (Finance)
Prospek karier bagi lulusan jurusan akuntansi berikutnya mencakup pekerjaan di bidang keuangan, yang merupakan sektor yang menjanjikan di Indonesia. Bagian keuangan memiliki peran sentral dalam sebuah perusahaan, karena kelangsungan dan pertumbuhan perusahaan sangat bergantung pada pengelolaan keuangan yang efisien.
Dalam konteks perusahaan, tugas di bagian keuangan mencakup pengelolaan sumber daya keuangan, pengaturan serta pengendalian aliran kas, dan memastikan stabilitas keuangan perusahaan. Tanggung jawab utama dalam bidang keuangan melibatkan:
Pekerjaan di bidang keuangan mencakup berbagai aspek, termasuk akuntansi, perencanaan keuangan, manajemen risiko, analisis investasi, dan pengelolaan aset. Seringkali, pekerjaan di bidang keuangan juga melibatkan pemanfaatan teknologi dan data untuk pengambilan keputusan bisnis yang efektif.
Salah satu peluang karier menarik bagi lulusan akuntansi adalah menjadi broker saham. Peran utama broker adalah membantu investor dalam melakukan transaksi jual-beli saham di pasar saham. Selain itu, seorang broker saham harus memiliki pengetahuan dan keterampilan untuk menganalisis data dan meramalkan pergerakan harga saham.
Meskipun menjadi broker saham terlihat menarik dan menjanjikan, tidak semua lulusan akuntansi dapat mencapainya dengan mudah. Ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi, seperti memiliki sertifikasi yang dikeluarkan oleh Bursa Efek Indonesia (BEI) dan lisensi dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Namun, bagi lulusan akuntansi yang telah memenuhi persyaratan tersebut, peluang karier sebagai broker saham di Indonesia cukup menjanjikan. Gaji seorang broker saham di Indonesia dapat mencapai jumlah yang besar, terutama bagi mereka yang memiliki pengalaman. Gaji seorang broker saham di Indonesia berkisar antara Rp10 juta - Rp50 juta per bulan, tergantung pada volume transaksi saham yang mereka kelola.
Selain mendapatkan gaji yang besar, menjadi broker saham juga membuka peluang untuk berinteraksi dengan berbagai investor dan pengusaha. Ini juga memberikan kesempatan untuk membangun jaringan profesional dan memperluas wawasan bisnis.
Bagi kamu yang memiliki keahlian dalam bidang statistik setelah lulus dari jurusan akuntansi, peluang menjadi seorang aktuaris dapat menjadi pilihan yang menarik. Tugas utama seorang aktuaris mencakup perkiraan probabilitas kesuksesan suatu keputusan, proyeksi angka terkait kematian, kecelakaan, penyakit, dan pensiun, serta merancang polis asuransi yang dapat mengurangi risiko keuangan yang dihadapi perusahaan.
Gaji yang diterima dimulai dengan posisi Actuarial Analyst yang memiliki gaji berkisar antara Rp4 juta - Rp7 juta per bulan. Namun, setelah melewati tahap ujian sertifikasi, seorang Actuarial Analyst kemudian naik pangkat menjadi Associate dengan gaji berkisar antara Rp10 juta dan Rp25 juta per bulan. Selanjutnya, seorang Associate dapat meningkatkan posisinya menjadi Manager Actuary dengan gaji sekitar Rp38 juta per bulan.
Selain gaji yang besar, tentunya seorang aktuaris memiliki tanggung jawab yang besar. Seorang aktuaris memiliki tanggung jawab mengevaluasi risiko yang timbul dari kondisi atau keputusan yang diambil oleh perusahaan, dengan menggunakan analisis statistik.
Accounting software developer
Peluang pekerjaan bagi lulusan akuntansi dalam bidang ini tidak hanya terfokus pada keahlian dalam keuangan dan statistika, tetapi juga mencakup keahlian dalam pengembangan perangkat lunak.
Pengembang Perangkat Lunak Akuntansi membantu menciptakan dan mendukung aplikasi yang digunakan untuk keperluan akuntansi. Mereka bekerja sama dengan profesional di bidang akuntansi, karena sebagian besar data yang dimasukkan ke dalam sistem terkait dengan transaksi keuangan perusahaan. Kehadiran aplikasi harus memastikan keakuratan data, kinerja yang efektif, dan kebebasan dari bug yang dapat mengganggu integritas data keuangan perusahaan.
Rata-rata pendapatan bulanan yang diterima oleh para Accounting software developer berada dalam kisaran antara Rp5 juta-Rp8 juta rupiah di Indonesia. (Z-3)
Untuk melanjutkan akses ke Quipper Campus, kamu perlu membaca dan menyetujui Syarat dan Ketentuan dan Kebijakan Privasi kami.
Jika kamu tidak menyetujui Syarat & Ketentuan dan Kebijakan Privasi, klik Tolak dan sistem akan keluar otomatis.
TUGAS SEORANG AKUNTAN
Secara singkat, akuntan membuat catatan keuangan suatu perusahaan. Akuntan dapat bekerja untuk pemerintah, perusahaan, atau organisasi. Akuntan menyiapkan laporan keuangan seperti perpajakan, dan memastikan pajak dibayarkan tepat waktu. Mereka juga dapat menyarankan cara meningkatkan keuangan dengan cara mengevaluasi anggaran. Akuntan membuat rekomendasi kepada manajer mengenai cara mengurangi biaya operasional, supaya suatu usaha dapat berjalan dengan efisien dan efektif, dan meningkatkan untung bagi suatu usaha. Beberapa akuntan juga mengivestigasi kecurangan dalam penjalanan suatu usaha atau organisasi. Selain membuat laporan dan rekomendasi, mereka juga harus menjelaskannya dengan cara yang mudah dimengerti kepada manajer, pemegang saham, dan pihak yang terlibat lainnya.
SIAPA YANG COCOK UNTUK KULIAH AKUNTANSI
Pertama keahlian yang harus dipersiapkan tentunya adalah matematika, karena selalu berdepan dengan angka dan hitungan. Selain itu kemampuan dalam menganalisa dan menginterpretasikan angka juga sangat penting. Keahlian komunikasi juga sangat diperlukan, supaya mereka dapat menjelaskan penemuan, ide dan solusi kepada pihak-pihak yang tidak memiliki latar belakang akuntansi. (hotcoursesINDONESIA)
SIAPA yang tidak mengenal jurusan akuntansi? Jurusan ini dikenal karena keterkaitannya dengan angka, matematika, dan terutama bidang keuangan. Menariknya, jurusan akuntansi tidak hanya memfokuskan pada studi keuangan, melainkan juga mencakup penguasaan dalam manajemen, audit, dan pajak.
Sampai sekarang profesi akuntansi tetap sangat dibutuhkan dalam dunia bisnis dan industri. Pasalnya memiliki peran strategis dalam menyusun, menganalisis, dan menyediakan informasi keuangan yang esensial bagi pengambilan keputusan perusahaan. Akuntan juga membantu perusahaan untuk mematuhi regulasi keuangan dan menyusun laporan keuangan yang akurat.
Bagi para lulusan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) jurusan akuntansi memiliki beragam peluang karier, mulai dari menjadi asisten akuntan, staf administrasi keuangan, hingga pekerja di sektor perbankan. Selain itu, bisa juga bekerja sebagai freelance dengan membuka usaha kecil di bidang jasa akuntansi.
Baca juga: Biaya Peluang: Contoh, Rumus, dan Perbedaan Biaya Peluang dan Biaya Sehari-hari
Untuk bersaing di pasar kerja yang kompetitif, lulusan SMK akuntansi perlu terus mengembangkan keterampilan dan pengetahuan mereka melalui pengalaman kerja dan pendidikan lanjutan.